Kulit Risol Tipis anti Robek.
Dengan MemperhatikanArtikel ini Anda Dapat Memasak Kulit Risol Tipis anti Robek dengan menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat,dengan jumlah bahan sebanyak 7 buah bahan saja, serta kamu bisa melakukannya dengan sederhana, hanya dengan 3 langkah saja. Penasaran?? beginilah tips masaknya.
Bahan Yang digunakan untuk membuat Kulit Risol Tipis anti Robek antara lain:
- Sediakan 200 gr Tepung Terigu Protein Rendah (aku kunci biru).
- Siapkan 1 butir Telur Ayam.
- Sediakan 1 bks Susu Kental Manis.
- Sediakan 1/2 sdt Lada Bubuk.
- Sediakan 1/2 sdt Kaldu Ayam (aku royco ayam).
- Siapkan 1 sdm Maizena.
- Sediakan 1 mangkok Air Putih (nanti ditakar dgn rumus 2-4-2).
Prosedur Membuat Kulit Risol Tipis anti Robek
- Pertama aduk menggunakan whisk bahan2 diluar tepung & air (telur, susu, kaldu, lada, maizena) setelah tercampur & tidak ada gumpalan, mulai lakukan teknik pencampuran bahan tepung & air dgn rumus 2-4-2 (2 centong air, 4 sdm tepung) lakukan bergantian sampai step terakhir adalah 4 sdm tepung, baru tambahkan extra 2 centong air kembali.
- Adonan akan terlihat hasilnya seperti d gambar (sebenarnya bisa tambah 1-2sdm air lagi bila terasa masih kental) panaskan wajan anti lengket seperti di foto (dgn api kecil) olesi wajan dgn margarin menggunakan tissue (wajan yg kupakai dia 20cm).
- Lalu tuang adonan cair dengan takaran 1 centong, lekas2 angkat wajan lalu lebarkan adonan seperti di foto, tunggu hingga pinggiran adonan mengering & “terangkat” lalu pindahkan adonan ke piring menggunakan garpu, ulangi langkah tsb hingga adonan habis, kulit risol siap digunakan.